KUNJUNGAN KETUA TIM BUD KE PESANTREN AL-MUAYYAD SURAKARTA Print
Tuesday, 13 December 2011 08:32
 
 
 
Rabu, 7 Desember 2011 Dr. Ir. Ibnul Qayim selaku Ketua Tim BUD berkesempatan untuk berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Muayyad yang bertempat di Surakarta, Jawa Tengah.  Kedatangan Ketua Tim BUD disambut langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren KH. Drs. Abdul Rozaq Shofawi, Kepala Sekolah SMA Al-Muayyad Drs. Suranto, para Guru dan siswa-siswi sekolah MA dan SMA Al-Muayyad beserta Alumni Pondok Pesantren Dewi Chalimatus Sholichah yang saat ini tercatat sebagai mahasiswa IPB jalur BUD Tahun Akademik 2007/2008 penerima Beasiswa Kementerian Agama RI.


Dalam kunjungannya, Ketua Tim BUD memaparkan informasi mengenai IPB dan menjawab banyak pertanyaan sekitar pilihan Departemen / Fakultas di IPB, termasuk informasi mengenai peluang beasiswa dan pemberian motivasi bagi siswa-siswi MA dan SMA Al-Muayyad.  

Al-Muayyad merupakan Pondok Pesantren Al-Quran tertua di Surakarta yang dirintis pada tahun 1930. Pembelajaran Al-Quran itu kemudian menjadi sistem madrasah dilengkapi dengan Madrasah Diniyyah (1939), MTs dan SMP (1970), MA (1974), dan SMA (1992) dalam lingkungan pondok pesantren. (sumber www.almuayyad.org)

 

Pengumuman

Kontak kami :

Sekretariat Beasiswa Utusan Daerah (BUD) 

Telp : 0251-8624092, 8622642 ext.111

E-mail : bud@apps.ipb.ac.id   

Whatsapp : 081282266876 (Ribka/Apri)

Instragram : bud.ipb

Twitter : @bud_ipb

Facebook : Beasiswa Utusan Daerah Ipb

Line ID  : budipb

Pencarian

Polling

Bagaimana menurut anda sistem Layanan BUD IPB?
 

RSS Feed

Video Profil IPB