.:: Beasiswa Utusan Daerah IPB ::.
INISIASI KERJASAMA BUD IPB - PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI BARAT Print
Friday, 21 February 2020 02:35

AUDIENSI KERJASAMA PROGRAM BUD IPB DENGAN DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN KUTAI BARAT

 

 Inisiasi Kerjasama BUD

 

Kamis, 20 Februari 2020 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kutai Barat berkesempatan untuk berkunjung ke IPB dalam agenda audiensi kerjasama program BUD untuk rencana tahun 2020. Bertempat di Ruang Rapat Ir. Abu Bakar Umbara, Ms. PKSPL-IPB Baranangsiang, hadir Kasubag Perencanaan dan Program E. Brigitta Ednabonawati, H. S.sos, M.Si beserta staf Abraham, SE yang diterima langsung oleh Ketua Tim BUD Dr. Ir.Ibnul Qayim beserta Sekretariat BUD Ribka Puji Raspati, S.Pi dan Nur Apriani, S.Si.

 

Pada pertemuan tersebut dibahas mengenai rencana Pemkab Kutai Barat untuk mengirimkan putra-putri terbaik daerahnya guna menempuh studi di IPB. Tim BUD IPB sangat menyambut baik rencana pemda dalam program peningkatan kualitas SDM tersebut. Menimbang dan memperhatikan potensi SDA serta kebutuhan masyarakat di Kutai Barat, Ketua Tim BUD memaparkan berbagai program studi  strata S1. Untuk mendapatkan siswa-siswi terbaik, direncanakan pula dilakukannya tes penjaringan awal oleh pemda. Besar harapan kedua belah pihak yaitu kerjasama BUD tahun ini dapat terealisasi. 

 
KUNJUNGAN DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KAUR Print
Friday, 21 February 2020 02:30

AUDIENSI KERJASAMA BUD IPB – PEMERINTAH KABUPATEN KAUR

 

Kunjungan Dinas pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kaur 

 

IPB kembali menerima kunjungan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kaur dalam rangka koordinasi pelaksanaan program Siswa Berperstasi Bintang Jemput Bintang (BJB) bekerjasama dengan IPB. Ketua Tim BUD Dr. Ir. Ibnul Qayim didampingi Sekretariat BUD Ribka Puji Raspati dan Nur Apriani berkesempatan menyambut kunjungan Tim Dinas Pendidikan Kaur yang terdiri dari Kepala Dinas Pendidikan Endy Yurizal, SP, Sekretaris Dinas Pendidikan Junaidi, ST, MM, beserta staf Dasmidi, S.Sos dan Rahmat Hidayat, S.Pd di Ruang Rapat Mangrove PKSPL-IPB Baranangsiang.

Dalam pertemuan tersebut dibahas tentang perjalanan kerjasama penerimaan mahasiswa baru melalui jalur BUD IPB dengan Pemerintah Kabupaten Kaur sejak tahun 2015 hingga saat ini dan juga membicarakan kemungkinan keberlanjutkan kerjasama untuk tahun 2020 dengan penyesuaian pada beberapa regulasi baru yang berlaku di IPB. 

 
KUNJUNGAN TIM BUD IPB KE SMA AL-ISLAM 1 SURAKARTA Print
Tuesday, 18 February 2020 08:00

KUNJUNGAN TIM BUD IPB KE SMA AL-ISLAM 1 SURAKARTA

 

Dalam rangka inisiasi kerjasama Program BUD IPB, Tim BUD IPB melakukan kunjungan ke SMA Al-Islam 1 Surakarta pada hari Jumat, 7 Februari 2020. Ketua Tim BUD Dr. Ir. Ibnul Qayim diterima langsung oleh Kepala Sekolah SMA Al-Islam 1 Surakarta Ibu Umi Faziah.  

Tawaran kerjasama dalam penerimaan mahasiswa baru melalui jalur BUD ini adalah dengan tujuan untuk memperluas kesempatan siswa/I lulusan SMA Al-Islam 1 Surakarta dapat diterima di IPB. Sebelumnya, sudah tercatat alumni SMA Al-Islam 1 Surakarta yang dapat diterima di IPB melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN.

 
INISIASI KERJASAMA BUD IPB - SMA KRISTEN PELITA NUSANTARA KASIH Print
Tuesday, 18 February 2020 07:55

KUNJUNGAN TIM BUD IPB KE SMA KRISTEN PELITA NUSANTARA KASIH

 

Jumat, 7 Februari 2020 Tim BUD IPB berkesempatan mengunjungi SMA Kristen Pelita Nusantara Kasih, Surakarta. Agenda dari kunjungan tersebut adalah inisiasi kerjasama penerimaan mahasiswa baru IPB jalur Beasiswa Utusan Daerah (BUD). Hadir langsung pada kunjungan tersebut Ketua Tim BUD Dr.Ir. Ibnul Qayim yang diterima oleh Kepala Sekolah SMA Kristen Pelita Nusantara Kasih, Surakarta Bapak Agus Sugiyanto dan juga komite sekolah. 

Ketua Tim memaparkan tentang Program BUD IPB yang merupakan jalur masuk berbasis kemitraan. Sehingga memberikan peluang terjalinnya kerjasama bidang pendidikan di masa mendatang. 


 
APRESIASI MAHASISWA BUD BERPRESTASI ANGKATAN 56 Print
Monday, 17 February 2020 07:23

OUTING DAN EDUTOUR  KE KTH CIBULAO, PUNCAK, BOGOR

 

Outing ke KTH Cibulao, Tugu Utara 

Melalui outing dan edutour ke KTH Cibulao, Puncak, Bogor, Tim BUD IPB bekerjasama dengan Navigatour Travel Service telah melaksanakan kegiatan apresiasi mahasiswa BUD IPB berprestasi angkatan 56. Kegiatan tersebut diadakan pada tanggal 15-16 Februari 2020 dan diikuti oleh 22 mahasiswa. Mahasiswa yang diundang merupakan mahasiswa BUD IPB angkatan 56 yang memperoleh nilai akademik terbaik.

Berangkat pada Sabtu pagi dari Kampus IPB Dramaga, mahasiswa terlihat sangat antusias. Selagi menikmati perjalanan menuju lokasi edutour, mahasiswa memainkan beberapa games. Tidak lupa, Tim Navigatour memberikan informasi penting selama perjalanan menuju Puncak, meliputi rangkaian acara, pembagian kelompok, dan pemberian tugas selama outing dan edutour.

Sesampainya di Cibulao, Puncak, Bogor, Ketua Tim BUD IPB Dr. Ir. Ibnul Qayim berkesempatan membuka kegiatan “Apresiasi Mahasiswa BUD IPB Berprestasi Angkatan 56”. Hadir pula dari Sekretariat BUD IPB Ribka Puji Raspati, Moelia Seogimeriah, Farchaini Budi Astuti, dan Nur Apriani. Selanjutnya, peserta edutour dipandu oleh Tim KTH Kopi Cibulao Bapak Yono dan kawan-kawan untuk berkeliling kebun kopi dan diperkenalkan tanaman kopi dari jenis arabika dan robusta yang ditanam di KTH Cibulao. Setelah puas berkeliling, setiap peserta diajak untuk menanam langsung pohon kopi dan merasakan seduhan kopi khas KTH Cibulao. Kegiatan edutour diakhiri dengan makan siang bersama dengan menu makanan khas sunda.

Melengkapi kegiatan outing, Tim Navigatour memandu langsung acara kebersamaan melalui fun games, show, dan kegiatan berolahraga pagi bersama. Setiap kelompok menampilkan yel-yel dan hasil kreasi kelompoknya. Melalui fun games setiap kelompok dituntut selalu kompak pada setiap permainan. Meskipun ada kelompok yang kalah dan menang, hal tersebut tidak mengurangi keakraban yang tercipta diantara mahasiswa selama kegiatan outing. Mereka mengaku sangat menikmati setiap sesi kegiatan kendati sejak hari pertama Puncak diguyur hujan ringan.


 

 
« StartPrev11121314151617181920NextEnd »

Page 15 of 95

Pengumuman

Kontak kami :

Sekretariat Beasiswa Utusan Daerah (BUD) 

Telp : 0251-8624092, 8622642 ext.111

E-mail : bud@apps.ipb.ac.id   

Whatsapp : 081282266876 (Ribka/Apri)

Instragram : bud.ipb

Twitter : @bud_ipb

Facebook : Beasiswa Utusan Daerah Ipb

Line ID  : budipb

Pencarian

Polling

Bagaimana menurut anda sistem Layanan BUD IPB?
 

RSS Feed

Feed Entries

Video Profil IPB