.:: Beasiswa Utusan Daerah IPB ::.
Kerjasama BUD IPB - Kementerian Agama RI Print
Tuesday, 29 October 2019 04:33

AUDIENSI BUD IPB DI KEMENTERIAN AGAMA RI

  

Ketua Tim BUD Dr. Ir. Ibnul Qayim dan Sekretariat BUD Ribka Puji Raspati berkesempatan melakukan kunjungan ke Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, Kementerian Agama RI pada hari Senin, 28 Oktober 2019. Tim BUD diterima oleh Kasubdit Pendidikan Pesantren Basnang Said dan Kasi Bapak Muhtadin. Dalam pertemuan tersebut dibahas tentang perjalanan kerjasama IPB dan Kemenag RI sejak tahun 2005 hingga saat ini dan juga membicarakan kemungkinan keberlanjutkan kerjasama untuk tahun 2020 dengan penyesuaian pada beberapa regulasi baru yang berlaku di IPB.

 

 
Kerjasama BUD IPB - Yayasan Pupuk Kaltim Print
Tuesday, 29 October 2019 04:05

SOSIALISASI BUD IPB DI YAYASAN PUPUK KALTIM, BONTANG

 

Yayasan Pupuk Kaltim (YPKT) kembali mengundang tim BUD IPB untuk melakukan sosialisasi dan audiensi di SMA Yayasan Pupuk Kaltim, Bontang. Tim BUD IPB berkesempatan memenuhi undangan YPKT pada hari Jumat-Sabtu, 25-26 Oktober 2019, yang terdiri dari Ketua Tim BUD IPB Dr. Ir. Ibnul Qayim, Sekretariat BUD Ribka Puji Raspati dan Duta Institut IPB Ihsan Fahmi Amrullah (IPB 53). Tim BUD disambut baik oleh Ketua YPKT Ir. Lola Karmila dan Kepala Sekolah SMA Yayasan Pupuk Kaltim Drs. Rakim, M.Pd beserta staf dan guru di SMA Yayasan Pupuk Kaltim. Sosialisasi tentang IPB secara umum dan BUD secara khusus dilaksanakan di Aula SMA Yayasan Pupuk Kaltim dengan dihadiri sekitar 150 siswa dan orangtua siswa kelas XI dan XII. Kepala Sekolah SMA YPKT menyampaikan sambutannya untuk tim IPB yang berkenan hadir di Bontang untuk bisa berdialog dengan siswa/i SMA Yayasan Pupuk Kaltim dan berharap pada tahun 2020 akan tetap dilanjutkan program penerimaan mahasiswa baru IPB jalur BUD kerjasama IPB dengan YPKT.

Ketua Tim BUD dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan YPKT kepada IPB sejak dimulainya kerjasama ini pada tahun 2013, dan berjalan hingga sekarang. Harapannya siswa SMA YPKT dapat lebih mengenal IPB terutama tentang program studi yang ada IPB.

Presentasi lebih mendalam disampaikan oleh Duta IPB Ihsan Fahmi Amrullah terutama tentang penjelasan 39 program studi pada Program Sarjana yang ada di IPB. Pemaparan tentang IPB disambut baik dan antusias oleh para peserta. Hal ini terlihat dari banyaknya siswa yang bertanya saat sesi diskusi tanya jawab. Beberapa pertanyaan melingkupi program studi, daya tampung, jalur masuk terutama BUD dan tentang biaya pendidikan. 

 
Jadwal Tutorial Pra UAS Semester Ganjil TA 2019/2020 Print
Monday, 21 October 2019 09:14

Jadwal Tutorial PPKU Pra-UAS Semester Ganjil TA 2019/2020

Bagi Mahasiswa BUD Angkatan 56
 
Jadwal Tutorial Pra UAS Smt Ganjil 2019/2020
Jadwal Tutorial di atas di download di sini
 
Monev Mahasiswa BUD - Kabupaten Bangka Print
Monday, 21 October 2019 02:12

MONITORING DAN EVALUASI MAHASISWA BUD DARI PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BANGKA

 

Monev Mahasiswa BUD Bangka 2019

 

Pada hari Kamis 17 Oktober 2019, bertempat di Ruang Sidang Senat Akademik Gd. Andi Hakim Nasoetion Lt.6, IPB menerima kunjungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka dalam agenda Monitoring dan Evaluasi Mahasiswa BUD asal Bangka. 
Hadir dalam pertemuan tersebut Wakil Bupati Bangka Syahbudin, S.I.P, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Drs. H. Andi Hudirman, Kepala Dinas Pertanian Ir. Kemas Arfani Rahman, Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga, Drs. H. Asep Setiawan beserta jajaran di Pemerintahan Daerah Kabupaten Bangka. Hadir pula sebanyak 14 orang mahasiswa BUD Bangka. Rombongan diterima langsung oleh Ketua Tim BUD IPB Dr. Ir. Ibnul Qayim dan Sekretariat BUD.
Acara monitoring dan evaluasi dibuka dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh H. Zulfakar, S.Pd, S.E, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari IPB. Dalam sambutannya Dr. Ir. Ibnul Qayim menyampaikan terimakasih atas kesediaan Pemda untuk bertandang ke IPB sekaligus memberikan semangat serta motivasi langsung kepada mahasiswa. Tak lupa Ketua Tim BUD memberikan apresiasi atas komitmen Pemda dalam pembiayaan dan bentuk dukungan lainnya demi kelancaran studi mahasiswa. 

Menyambung sambutan dari pihak IPB, Wakil Bupati Bangka mengawali sambutannya dengan pantun. “Bangka adalah tanah rumpun melayu, tak elok jika tidak menyampaikan pantun”,

 

"Dari Rukam ke Desa Sempan

Mencari ikan terisi yang besar

Kami semua datang untuk kalian

Memberi motivasi semangat belajar


Pergi tamasya ke kebun raya

Banyak Rusa dipelihara

Raihlah sukses dengan berkarya

Kalian semua generasi Bangka Setara"

 

Melanjutkan, Pemda berharap hubungan antara dua daerah yaitu Bogor dan Bangka semakin erat. Momen ini dimanfaatkan oleh kedua belah pihak untuk saling bertukar cinderamata. 

 

 

Foto Bersama MOnev Mhs BUD Bangka

 

Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan telah menjalin kerjasama dengan IPB dalam pengiriman mahasiswa BUD sejak 2016. Sebanyak 18 orang mahasiswa BUD dari Pemerintah Kabupaten Bangka sedang menempuh pendidikan program sarjana pada 11 program studi yang berbeda. 

Berdasarkan hasil akademik, baik pemda maupun IPB sangat mengapresiasi capaian prestasi mahasiswa, dimana 1 (satu)  mahasiswa berkesempatan mengikuti Student Exchange ke Jepang dan 3 (tiga) mahasiswa lainnya mengikuti program Fast Track. Pemda berharap para mahasiswa tetap fokus menggali dan menimba ilmu di IPB tanpa terpapar atau terpengaruh dampak negatif dari media sosial dan pergerakan radikal sehingga terlibat masalah hukum. Pemda juga menghimbau kepada para mahasiswa untuk segera menyelesaikan studi dengan nilai yang memuaskan dan segera kembali ke Bangka untuk membangun daerah, untuk Bangka yang lebih baik.

 


 
SOSIALISASI IPB - SMA PU AL BAYAN Print
Friday, 18 October 2019 07:24

SOSIALISASI IPB DI SMA PESANTREN UNGGUL AL BAYAN, CIBADAK, SUKABUMI

 

Rabu, 16 Oktober 2019, Tim Beasiswa Utusan Daerah (BUD) IPB melaksanakan kunjungan ke SMA Pesantren Unggulan Al-Bayan Sukabumi dalam rangka Sosialisasi IPB secara umum dan Program BUD secara khusus. Tim yang terdiri dari Ketua Tim BUD Dr. Ir. Ibnul Qayim, Sekretariat BUD Ribka Puji Raspati dan Duta Institut IPB Azwar Azmillah Sujaswara (IPB 52) dan Annisa Nurfadhila (IPB 53) diterima langsung oleh Kepala Sekolah SMA PU Al Bayan Drs. H. Heriyanto, M.Pd, Wakil Kepala Sekolah SMA PU Al Bayan Zulkarnain Kamsah, S.Si, M.Si dan Humas SMA PU Al Bayan A. Samsu Rijal, S.Psi, M.Pd. Kepala Sekolah SMA PU Al Bayan sangat menyambut baik kedatangan tim IPB di SMA PU Al Bayan karena sudah banyak alumni SMA PU Al Bayan yang menjadi mahasiswa IPB. Ketua Tim BUD IPB juga menyampaikan banyak terima kasih atas penerimaan yang baik pada kunjungan ini dan berharap bisa terjalin juga kerjasama antara IPB dan pihak yayasan yang menaungi SMA PU Al Bayan, yaitu Yayasan Bina Ummah Sejahtera.

Acara sosialisasi tersebut dihadiri oleh 217 siswa kelas 12 dan kelas 11 yang seluruhnya merupakan jurusan IPA. Sosialisasi dilangsungkan di Masjid Al Bayan selama kurang lebih 2 jam. Para siswa sangat antusias menggali informasi terkait IPB terutama terkait dengan beasiswa, inovasi dan informasi detail tiap fakultasnya. Salah satu pertanyaan menarik yang dilontarkan oleh David (salah satu siswa Al Bayan) terkait kontribusi IPB University terhadap usaha swasembada pangan Indonesia. Pertanyaan ini dijawab langsung oleh Ketua Tim BUD IPB bahwa IPB berkontribusi dengan inovasinya seperti Benih padi IPB 3S, Beras Analog, Satelit Lapan-IPB A3 dan Inovasi lainnya. Siswa SMA PU Al Bayan juga sudah banyak yang memiliki karya inovasi terutama di bidang teknologi dan memiliki keinginan yang kuat untuk melanjutkan pengembangan inovasi tersebut di IPB. 

 
« StartPrev11121314151617181920NextEnd »

Page 20 of 95

Pengumuman

Kontak kami :

Sekretariat Beasiswa Utusan Daerah (BUD) 

Telp : 0251-8624092, 8622642 ext.111

E-mail : bud@apps.ipb.ac.id   

Whatsapp : 081282266876 (Ribka/Apri)

Instragram : bud.ipb

Twitter : @bud_ipb

Facebook : Beasiswa Utusan Daerah Ipb

Line ID  : budipb

Pencarian

Polling

Bagaimana menurut anda sistem Layanan BUD IPB?
 

RSS Feed

Feed Entries

Video Profil IPB