PERTEMUAN EVALUASI SEMESTER GASAL Print
Tuesday, 27 February 2018 05:09

PERTEMUAN EVALUASI SEMESTER GASAL MAHASISWA BUD ANGKATAN 2017

Dalam rangka evaluasi akademik semster gasal tahun akademik 2017/2018 mahasiswa BUD angkatan 54, Tim BUD mengadakan pertemuan mahasiswa BUD pada hari Kamis, 22 Februari 2018 yang diselenggarakan di Auditorium Thoyib, Kampus IPB Dramaga. Acara yang dipandu oleh Sekretariat BUD Moelia Soegimeriyah dan Imas Widayanti ini, dihadiri oleh 168 orang dari total 210 orang mahasiswa BUD.

Pertemuan tersebut diawali dengan  presentasi tentang evaluasi semester gasal 2017/2018 oleh Sekretaris Tim BUD Ribka Puji Raspati serta  penyampaian kelengkapan kontrak kerjasama IPB dan mitra penyandang dana tahun 2017. Setelah sesi ishoma waktu magrib, acara kembali dibuka dengan penampilan solo dangdut dari mahasiswa IPB yaitu Hendri (Fakultas Ekologi Manusia) dan  Vira (Fakultas Pertanian) sekaligus memulai sesi tanya jawab antara mahasiswa dan Ketua Tim BUD Dr. Ir. Ibnul Qayim. Mahasiswa sangat antusias mengikuti sesi tanya jawab.

Tim BUD juga memberikan apresiasi kepada mahasiswa BUD 54 peraih IP tertinggi, yang pada tahun ini ada 4 orang peraih IP tertinggi yaitu Zara Nuramelia Janah (Sponsor : PT Arutmin Indonesia), Naila Khoirun Nafisah dan Fajriani Wahyu Lestari (Sponsor : Kementerian Agama RI) dan Syarifah Nibras Afifah (Sponsor : PT Lembu Jantan Perkasa). Acara Ditutup dengan sesi foto bersama antara Ketua Tim BUD Dr. Ir. Ibnul Qayim dan mahasiswa BUD.