.:: Beasiswa Utusan Daerah IPB ::.
PENANDATANGANAN NASKAH KESEPAHAMAN IPB-KOTA SABANG DAN IPB-KABUPATEN ACEH SELATAN Print
Friday, 28 June 2013 07:38

Pada hari Rabu, 26 Juni 2013 bertempat di Ruang Sidang Rektor, Gedung Andi Hakim Nasoetion, IPB telah dilaksanakan penandatangan naskah kesepahaman antara Rektor IPB Prof. Dr. Ir. Herry Suhardiyanto dan Walikota Sabang Bapak Zulkifli H.Adam pada bidang Penelitian, Pendidikan dan Pengabdian kepada Masyarakat. Sekaligus ditandatangani juga naskah kesepahaman antara Rektor IPB dan Bupati Aceh Selatan T. Sama Indra, S.H pada bidang Penelitian, Pendidikan dan Pengabdian kepada Masyarakat.


Pada kesempatan tersebut, Rektor IPB dalam sambutannya menyampaikan peluang kerjasama IPB dengan Kota Sabang dan Kabupaten Aceh Selatan melalui pengiriman mahasiswa ke IPB melalui jalur Beasiswa Utusan Daerah (BUD). Hal ini ditanggapi dengan positif oleh Walikota Sabang dan Bupati Aceh Selatan yang akan segera merencanakan proses pengiriman calon mahasiswa asal daerah masing-masing untuk dapat mengikuti seleksi penerimaan mahasiswa baru IPB jalur BUD.

Hadir juga pada kesempatan tersebut Wakil Rektor bidang Riset dan Kerjasama Prof. Dr. Ir. Anas M Fauzi, Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Dr. Ir. Sam Herodian, MS, Dekan Fakultas Kedokteran Hewan Dr. drh. Srihadi Agungpriyono, M.Sc, Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Dr. Ir. Sulistiono, M.Sc, Kepala Pusat Kajian Sumberdaya Pesisir dan Lautan (PKSPL) Prof. Dr. Ir. Tridoyo Kusumastanto, MS, Direktur Kerjasama dan Program Internasional/Wakil Ketua Tim BUD Dr. Rinekso Soekmadi, dan Kasubdit Kerjasama Dit KSPI Dr.Ir.Alinda M Zain.





 

 
PENANDATANGANAN NASKAH KESEPAHAMAN ANTARA IPB DAN KABUPATEN NIAS UTARA Print
Thursday, 27 June 2013 09:28

IPB berkesempatan untuk menjalin kerjasama dengan Kabupaten Nias Utara melalui pengiriman mahasiswa ke IPB jalur Beasiswa Utusan Daerah (BUD). Mengawali dimulainya kerjasama tersebut pada hari Rabu, 26 Juni 2013 bertempat di Ruang Sidang Rektor, Gedung Andi Hakim Nasoetion, Kampus IPB Darmaga, dilaksanakan penandatanganan Naskah Kesepahaman (MoU) antara Rektor IPB Prof. Dr. Ir. Herry Suhardiyanto, M.Sc dan Bupati Nias Utara Drs. Edward Zega, B.Sc.

 

 

Pada kesempatan itu, perjanjian kerjasama “Penerimaan Mahasiswa Program Sarjana Jalur BUD” antara IPB dan Kabupaten Nias Utara ditandatangani oleh Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr. Ir. Yonny Koesmaryono, M.S dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Utara Drs. Fanotona Zega, MAP. Kabupaten Nias Utara telah mengirimkan berkas pelamar untuk dapat mengikuti seleksi penerimaan mahasiswa baru jalur BUD tahun 2013 ini, setelah sebelumnya Pemda Kabupaten Nias Utara mengadakan seleksi tertulis dan wawancara pada tanggal 11 Juni 2013, yang pelaksanaannya dibantu oleh Tim BUD IPB.  

 

 

 

 

           

 
Penjaringan Calon Mahasiswa BUD Kerjasama IPB dan Kabupaten Sarolangun,Jambi Print
Monday, 24 June 2013 00:00

Pada hari Jumat, 21 Juni 2013, bertempat di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Sarolangun, Tim IPB membantu Pemerintah Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi, dalam pelaksanaan tes tertulis bagi 30 peserta yang akan diseleksi sebagai penerima beasiswa Pemerintah Kabupaten Sarolangun untuk mendaftar ke IPB melalui jalur BUD.    

 

Acara dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sarolangun.  Turut hadir pula Kepala Bappeda serta Kabid Pendidikan Menengah, Dinas Pendidikan Kabupaten Sarolangun.  Tes tertulis dilaksanakan pukul 08.30 hingga 10.30 dan berlangsung lancar.  Seusai tes, Dr. Eko Sri Wiyono menyampaikan presentasi mengenai IPB dan Program BUD, dengan fokus pada pilihan program studi yang ada di IPB.  Pada sesi diskusi, para peserta dengan antusias mengajukan pertanyaan, yang lebih banyak berkisar pada materi perkuliahan di program studi tertentu serta pilihan lapangan pekerjaan setelah lulus dari IPB.

 
Mahasiswa Pra Universitas Goes To Hutan Pendidikan Gunung Walat, Sukabumi Print
Friday, 21 June 2013 11:47

Jumat siang (14/6) setelah selesai melaksanakan UAS terkahir di semester genap seluruh mahasiswa PPU berjumlah 25 orang bersiap melakukan perjalanan ke Hutan Pendidikan Gunung Walat Sukabumi, salah satu gunung pendidikan yang dikelola oleh Fakultas Kehutanan IPB.  Kegiatan yang diberi nama outing ini bertujuan untuk menambah ilmu serta wawasan mahasiswa Pra Universitas di bidang Kehutanan, menambah keakraban peserta Pra Universitas sekaligus sebagai ajang refreshing setelah melewati masa ujian.

 
Kegiatan Social Hour kali ini diikuti oleh 25 (dua puluh lima) mahasiswa PPU, staf Dosen mk Biologi Dr. Tri Atmowidi, Dra. Hilda Akmal dan Dr. Hadi Sunarso beserta dua orang staf laboratorium Biologi dan 2 (dua) orang sekretariat BUD Imas Widayanti dan Whendi Nugraha. Kegiatan social hour yang dilaksanakan Jumat malam hingga Sabtu, dimulai dengan makan malam bersama kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Fun Games yang berisi permainan untuk menguji kekompakan dan kebersamaan diantara mahasiswa Pra Universitas.  Ditutup dengan kegiatan api unggun dan diselingi dengan kegiatan sharing antara mahasiswa Pra Universitas, Dosen dan Sekretariat.  Esok hari, kegiatan social hour dimulai dengan senam pagi bersama dan melihat proses penyadapan kayu damar di sekitar penginapan hutan gunung walat.  Sudah menjadi hal yang wajib untuk mengunjungi Gua Cipereu saat berada di gunung walat, mahasiswa Pra Universitas, dosen, staf lab dan sekretariat bersama-sama mengunjungi gua Cipereu, mahasiswa bergantian masuk gua dengan bersemangat karena ingin melihat stalaktit dan stalagmit yang indah yang terdapat di gua Cipereu.  Kegiatan social hour yang penuh keceriaan dan kekompakan ditutup dengan foto bersama dan menikmati oleh-oleh “Mochi” khas Sukabumi. 

 
Welcoming, Campus Tour dan PEMBUKAAN PROGRAM PRA UNIVERSITAS (PPU) – KABUPATEN SIMALUNGUN Print
Tuesday, 18 June 2013 07:45

IPB bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Simalungun dalam rangka penerimaan mahasiswa baru IPB tahun 2013 jalur Beasiswa Utusan Daerah. Setelah diadakannya seleksi tertulis dan wawancara oleh Pemerintah Kabupaten Simalungun dibantu oleh Tim IPB pada tanggal 30 April 203, telah terpilih sebanyak 22 (dua puluh dua) orang untuk mengikuti program pra universitas (PPU) di IPB.


Menandai dimulainya PPU ini, pada hari Senin, 17 Juni 2013 telah dilaksanakan Welcoming, Campus Tour dan Pembukaan PPU. Welcoming peserta PPU dihadiri oleh Sekretariat BUD Farchaini Budi Astuti, Sonya Dwi Rachmawati, Imas Widayanti, Ribka Puji Raspati, Moelia Soegimeriyah, Farhah Faridah, Whendi Nugraha Sesardi dan Ratno. Acara welcoming meliputi perkenalan dengan sekretariat BUD, pemaparan Buku Panduan PPU (tata tertib asrama dan perkuliahan), serta perkenalan peserta PPU. Peserta juga selama program ini berlangsung akan didampingi oleh tim pendamping.

Read more...
 
« StartPrev51525354555657585960NextEnd »

Page 56 of 95

Pengumuman

Kontak kami :

Sekretariat Beasiswa Utusan Daerah (BUD) 

Telp : 0251-8624092, 8622642 ext.111

E-mail : bud@apps.ipb.ac.id   

Whatsapp : 081282266876 (Ribka/Apri)

Instragram : bud.ipb

Twitter : @bud_ipb

Facebook : Beasiswa Utusan Daerah Ipb

Line ID  : budipb

Pencarian

Polling

Bagaimana menurut anda sistem Layanan BUD IPB?
 

RSS Feed

Feed Entries

Video Profil IPB