Pertemuan antara IPB dan Lembaga Peningkatan Sumberdaya Manusia (LPSDM) Aceh Print
Thursday, 05 June 2014 02:01

Pada hari Senin, 26 Mei 2014 bertempat di Resto Taman Koleksi Kampus baranangsiang IPB dilaksanakan pertemuan antara IPB dan LPSDM Aceh. Pimpinan LPSDM Aceh yang diwakili oleh  Zakaria Gade, SE, MM (Kepala Sekretariat) dan Drs. T. M. Taufan, M. Pd (Kabid Kerjasama, Pelatihan dan Pembekalan) berdiskusi dengan Ketua Tim BUD Dr. Ibnul Qayim dan Sekretaris BUD Farchaini Budi Astuti, SP.

 


 

Agenda pertemuan ini adalah membahas tindak lanjut kerjasama antara IPB dan LPSDM Aceh mengenai pengiriman mahasiswa BUD. Setelah mengirim mahasiswa BUD pada tahun 2009 dan 2010, pada tahun ini LPSDM Aceh akan kembali mengirim 15 orang mahasiswa BUD. Saat ini LPSDM Aceh tengah melaksanakan proses penjaringan calon mahasiswa BUD yang dijaring dari 23 Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh. Dua orang peserta terbaik dari masing-masing Kabupaten/Kota akan didaftarkan ke IPB untuk seleksi akhir. (fba)

 
  
 

Pengumuman

Kontak kami :

Sekretariat Beasiswa Utusan Daerah (BUD) 

Telp : 0251-8624092, 8622642 ext.111

E-mail : bud@apps.ipb.ac.id   

Whatsapp : 081282266876 (Ribka/Apri)

Instragram : bud.ipb

Twitter : @bud_ipb

Facebook : Beasiswa Utusan Daerah Ipb

Line ID  : budipb

Pencarian

Polling

Bagaimana menurut anda sistem Layanan BUD IPB?
 

RSS Feed

Video Profil IPB